Alamat E-mail Nurul Hidayah:yayasanmasjidnurulhidayah@gmail.com

KARENA WANITA ITU MULIA DI HADAPAN ALLAH

Muslimah yang ditaburi rahmat, sesungguhnya wanita dihadapan Allah begitu mulia. Islam menempatkan wanita di posisi yang paling terhormat, lebih dari laki-laki dalam beberapa urusan tertentu. Sejak lahirnya, islam telah memberikan kelebihan kepada bayi perempuan yang tidak diberikan kepada bayi laki-laki. Ibn Abbas meriwayatkan bahwa Rasul bersabda, “ Barang siapa diamanahi Allah seorang putri, bila ia mati tidak ditangiisi, dan bila hidup dididik secara baik, dia dapat jaminan surga.” (HR. Abu Dawud dan Hakim).
Saat anak perempuan terlahir terhormat, tentu yang melahirkannya pun dianugerahi kehormatan tiada banding. Seperti kisah seorang sahabat yang bertanya kepada Rasul, “Wahai Rasulullah, siapakah di antara manusia yang paling berhak untuk aku berbuat baik kepadanya?”, Rasul menjawab,” Ibumu.”, “Kemudian siapa?” tanyanya lagi. “Ibumu,” jawab beliau. Kembali sahabat bertanya,”Kemudian siapa?”, “Ibumu.”, “Kemudian siapa?” Tanya sahabat lagi. “ Ayahmu,” jawab Rasulullah. (HR. Al-Bukhari dan Muslim).
Mengulang sebutan “Ibumu” hingga tiga kali, tentu Rasulullah bermaksud menegaskan kehormatan dan kemuliaan seorang ibu sebagai pembimbing, pendamping dan pendidik utama anak-anaknya, yang melebihi keutamaan ayah sebanyak tiga kali. Karena itulah, wanita harus berperilaku mulia dengan aturan berpakaian yang syar’i. Islam memuliakan wanita dengan menutup aurat.
Wahai Muslimah yang dicintai Allah, Islam itu memanusiakan wanita. Islam tidak melecehkan wanita, Islam memuliakan wanita. Sebagai Muslimah yang Shalihah, bersikaplah mulia agar semua makhluk di bumi ini memuliakanmu. Semangat seseorang untuk taat kepada Allah sungguh itu harus didukung dan dihargai. Bila masih ada yang terselip atau kurang, tugas kita untuk menasehati. Bukan malah dibuat patah hati dengan dicela dan dimaki.
Muslimah yang menggunakan hijab bukanlah malaikat, semua manusia pasti pernah berbuat salah dan khilaf. Tampillah apaadanya, simpel tapi elegan itu justru akan terlihat menarik, akan terlihat pancaran keanggunannya. Sesungguhnya semua yang ada pada wanita adalah keindahan, karena wanita itu sudah cantik sejak ia bersyahadat. Tundukkan pandanganmu demi mengharap keridhaan Allah semata. Keep Calm and Istiqomah. Be a Good Muslimah.(Fauziyah/R2)


Share On:
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

- Harap Komentar Sesuai dg Judul Bacaan
- Jaga Kesopanan dalam berkomentar
- Sikap Rasa Peduli Sesama Insan
Selamat Berkomentar

Yasmanu

Pesan Email

Nama

Email *

Pesan *

Selamat datang di blog Yayasan Masjid Nurul Hidayah, Terima kasih telah berkunjung di blog kami.. Semoga anda senang ::: Simak berbagai info YASMANU Online melalui Facebook. Follow @Yasmanu :::: Kritik, saran, informasi atau artikel dapat dikirimkan kepada kami melalui email:yayasanmasjidnurulhidayah@gmail.com :::: Info pemasangan iklan, hubungi email Nurul Hidayah:yayasanmasjidnurulhidayah@gmail.com atau telepon 081-259436578 :::